Musabaqotul Khitobah Al-Arabiyyah wal Indunisiah

Musabaqotul Khitobah Al-Arabiyyah wal Indunisiah

Musabaqotul Khitobah Al-Arabiyyah wal Indunisiah (Lomba Pidato Bahasa Arab dan Bahasa Indonesia) Trenclass SMA Muhammadiyah Wonosobo.  Kegiatan lomba pidato ini merupakan kegiatan yang rutin dilakukan setaun sekali untuk meningkatkan kemampuan berpidato bagi santri trenclass. Lomba pidato kali ini dilaksanakan pada hari Sabtu,  22 September 2018 bertempat di GOR A.r Fachruddin SMA Muhammadiyah Wonosobo yang berlangsung dari pukul 08.00-11.00. Kegiatan ini dibuka oleh Kepala Sekolah SMA Muhammadiyah Wonosobo Bapak Zulfan Setyanto S,T. M.  Kom. Sebagai juri dalam lomba pidato Bahasa Indonesia yaitu Ibu Hj. Retno Widarsih dan Ibu Eni Kurnianingsih M. Pd.  Untuk lomba pidato Bahasa Arab sebagai juri yaitu Bapak Ardi Kurniawan,  Bapak Binangkit,  dan Bapak H.  Moh Zaid.



Dalam acara ini santri trenclass juga menampilkan tari Saman dari Aceh,  tari Mappadendang dari Sulawesi, dan paduan suara yang menyanyikan lagu Mars SMA Muhammadiyah dan lagu Meraih Bintang

Daftar pemenang lomba Pidato Bahasa Indonesia

  • Juara 1 Hafel Ridwan Maulana
  • Juara 2 Defaza Yofa Anita
  • Juara 3 Dina Nur Cahyani
  • Juara Harapan 1 Inti Perwita




Daftar pemenang lomba pidato Bahasa Arab

  • Juara 1 Elvira Pramadani
  • Juara 2 Afrinia Nanda Susanti
  • Juara 3 Moh. Najmi Arrizal
  • Juara Harapan 1 Muhammad Rizki Fauji


Selain untuk meningkatkan kemampuan berbicara santri di depan masyarakat atau di depan orang banyak, kemampuan public speaking juga untuk meningkatkan kemampuan santri dalam berpikir kritis. Kemampuan berpikir kritis adalah kemampuan otak untuk mencari cara untuk memecahkan atau mengatasi permasalahan dengan cepat dan tepat.

Hal inilah yang mendasari Trenclass SMA Muhammadiyah Wonosobo selalu mengadakan lomba pidato agar senantiasa santri dapat berbicara dengan menarik. Jadi, santri belajar memilih kata-kata dan cara penyampaian yang tepat. Secara tidak langsung, hal ini akan merangsang otak untuk berlatih berpikir kritis.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

PENDAFTARAN SANTRI BARU 2021/2022

PROFIL TRENCLASS SMA MUHAMMADIYAH WONOSOBO

FASILITAS TRENCLASS SMA MUHAMMADIYAH WONOSOBO